Cibinong, RJS.NEWS – SMP Negeri 3 Cibinong Mengadakan Pelepasan Dan Wisuda Kelas IX Angkatan 27, Tahun Pelajaran 2022-2023, yang berjumlah 439 Siswa-I. Dengan Tema “Teruslah Berjuang Menjadi Generasi Berkarakter Untuk Meraih Masa Depan Yang Cemerlang” bertempat di Gedung Bagas Raya, hari kamis (25/5/2023).
Sebagai ketua panitia Drs. Zaenal Muttakin, mengawali kegiatan acara perpisahan kelas IX dengan foto bersama Wali Kelas, Kepala Sekolah, Siswa-I dan Guru. Penampilan tarian Sintren setelah itu dilanjuti dengan pembacaan Ayat Al Quran dan Doa.
Para undangan bersama sama menyanyikan Lagu Kebangsaan “Indonesia Raya” dan dilanjut dengan sambutan sambutan ketua panitia, Kepala Sekolah Wahyudin, S.Pd., M.Pd. dan Ketua Komite H. Safe'i, MM.
Dalam hal ini Kepala Smp Negeri 3 Cibinong Wahyudin S.Pd., M.Pd., menyampaikan harapan “lulusan SMPN 3 Cibinong output angkatan 27 yang paling utama itu berakhlak mulia dan berprestasi, jadi saya mendahulukan etika, karakter dan mendahulukan akhlak dulu”. Supaya Anak Anak mempunyai kepribadian baik, sopan santun, prestasi. Terangnya
Karena kalau sudah berakhlak baik, disiplin baik dan berprestasi kedepannya akan lebih baik, sukses dimasa depan dan pastinya menjaga nama baik sekolah dimanapun berada. Ujar Kepala Sekolah kepada Awak media
Pada kesempatan ini juga penyerahan peserta didik dari Kepala SMPN 3 kepada Komite Sekolah SMPN 3 Cibinong. kegiatan acara kesan dan pesan pun disampaikan dari perwakilan kelas IX dan perwakilan dari Osis SMPN 3 Cibinong, dilanjuti dengan Penyerahan Penghargaan Siswa-I berprestasi Akademik dan Non Akademik dan Ekskul hingga kesenian Upacara Mapag, lengser dan lain lain. Terang panitia
Diakhir acara Pelepasan Wisuda angkatan 27 SMPN 3 Cibinong